Archive for motivasi

COBAAN ATAUKAH PERTANDA

dua kata ini mirip… tapi maknaanya sangat berbeda…

cobaan… maknanya adalah sesuatu yang harus aquw lewati… dan pastinya aquw naik level atau luluz kalau bisa menahan godaannya…

pertanda… maknanya adalah sesuatu yang aquw lakukan adalah yang tidak semestinya… disinilah tanda2 itu muncul, dan apabila jeli maka aquw akan terhindar dari hal yang buruk di kemudian hari…

namun itu tadi…

sangatlah sulit bagi aquw untuk menyatakan… apakah itu adalah cobaan ataukah pertanda…

keduanya nampak nyata… keduanya nampak sangat bermakna… dan keduanya nampak sulit dibedakan dan dnilai keunggulannya…

pasrah… yaaaaa… pasrah pada Allah SWT adalah jawaban yang paling relevan buatquw untuk saat ini…

sungguh saat ini terasa berada di ujung jurang dengan dua jembatan yang nampak sama rapuhnya. aquw harus melewati salah satunya…

pertaruhannya, apabila salah melangkah maka habislah, jembatan itupun akan runtuh dan aquw akan tertelan oleh dalamnya jurang…

Ya ALlah… mohon petunjukmuw… tunjukkanlah arah untukquw… tuntunlah ke arah yang KAU ridhai… agar tak kehilangan arah lagi aquw… cmuamuanya aquw pasrahkan… aquw serahkan… karena kehidupanquw adalah KAU yang memberi… dan apapun skenario yang KAU buat, itulah yang pastinya terindah… aquw slalu berusaha menerimanya… 😀

Leave a comment »

itulah jalan ALLAH… Indah pada waktunya…

aku minta kepada ALLAH setangkai bunga segar,

IA memberi kaktus berduri…

aku minta kepada ALLAH seekor kupu-kupu yang cantik,

IA memberi ulat berbulu…

aku sangat sedih dan kecewa…

namun kemudian, tanpa aku sadar

kaktus itu berbunga indah sekali dan ulat itupun menjadi seekor kupu-kupu yang sangat cantik…

ya… itulah jalan yang disediakan ALLAH… indah tepat pada waktunya…

ALLAH tidak memberi apa yang kita harapkan, tetapi IA memberi apa yang kita perlukan…

terkadang kita merasakan sedih, kecewa, terluka, bahkan menderita…

tetapi jauh diatas segalanya,

IA SEDANG MERAJUT YANG TERBAIK DALAM KEHIDUPAN KITA…

bersyukur karena masih bisa menghirup nikmatnya udara hariini…

hadapilah waktu2 yang akan datang dengan penuh semangat & rasa optimis…

dan yang pasti… SELALU BERPRASANGKA BAIK KEPADA ALLAH SWT… 🙂

–INDAHBEGITUINDAH–

Comments (6) »

HAL YANG PALING…

 

hal yang paling INDAH di dunia adalah SENYUM

kebiasaan yang paling MERUSAK adalah rasa KUATIR

suka cita yang paling BESAR adalah MEMBERI

kepribadian paling BURUK adalaj EGOIS

manusia paling BERBAHAYA adalah TUKANG GOSIP

komputer yang paling HEBAT di sunia adalah OTAK MANUSIA

senjata paling BERBAHAYA adalah LIDAH

kekayaan paling BESAR adalah KEBIJAKSANAAN

harta paling BAIK adalah KEJUJURAN

senjata paling KUAT adalah KESABARAN

dua kata paling PENUH KEKUATAN adaah SAYA BISA

aset paling BESAR adalah IMAN

alat komunikasi paling HEBAT adalah DOA

Comments (2) »

5 hal melalui 5 jalan

jalan yang indah

kita akan mendapatkan 5 HAL MELALUI 5 JALAN…

mau tau caranya…???

1. Berkah rizki akan diperoleh melalui sholat dhuha

2. Cahaya dalam kubur melalui shalat tahajud

3. Kemudahan dalam menjawab pertanyaan Munkar & Nakir melalui membaca Al-Qur’an

4. Kemudahan melintasi siratal mustaqim  melalui puasa dan sedekah

5. Mendapat perlindungan Arsy Ilahi pada hari Hisab melalui Zikrullah

 

capa yang mau memperoleh 5 hal tersebut…?? ayow qta berlomba-lomba mengamalkannya… 🙂

*indah dapet dari milis… saling berbagi n saling menguatkan yuaaa…*

–INDAHBEGITUINDAH–

Comments (2) »

MIMPI…

flying into the sky

flying into the sky

 

berbicara tentang mimpi… sebenerx aq bukanlah orang yang percaya atau bahkan mencari-cari arti dari mimpi…

tapi… aq adalah seorang yang memiliki banyak impian… hehehe binun yaw…? iyaw, aq juja binung sendiri bacanya… tapi yaaa bgitulah…

seringkali aq bermimpi terbang dan melayang-layang di awan, di angkasa. setelah bangun, badan terasa sangat ringan…

suatu hari, saat mengantar seorang ibu ke gramedia, aq ditunjukkan sebuah buku tentang “arti-arti mimpi”… iseng saja aq lihat arti dari mimpi melayang atau terbang di udara…

artinya : “kamu akan selalu bertambah-bertambah ilmunya. ada banyak kesempatan datang dalam waktu dekat untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi”

hmmm.. saat ini aq hanya bisa tersenyum… bukan menghubung-hubungkan.. tapi kalau ingat bacaan itu beberapa minggu yang lalu, sepertinya harapan atau cita-cita aq (satu lagi) akan sgera terwujud juja.. Insyaallah… 🙂

sebenarnya beberapa waktu ini dilema banget nentuin mow ambil apa… ambil S2 manajemen pendidikan (tapi gag linier) atow ambil S1 PAUD (harus ngulang agie dari awal)…

Alhamdulillah, hari ini dapat pencerahan… setelah dipikir matang2 dan beberapa pertimbangan dan perbincanagan dengan luphly babeh dan berbagai pihak, akhirnya diputuskan… Insyaallah awal tahun depan mau ambil S1 PaUD ajha… sesuai cita-cita… walaw harus mengulang dari awal… 🙂

yaaaa… cmoga ini adalah jalan yang terbaik, diberi kemudahan dan kelancaran… sesuai dengan keinginan aq menjadi bu guyu paud yang baik…

hmmm… semangat semangat… persiapan mulai dari sekarang…

Alhamdulillah… makacie Ya Allah… sungguh Ramadhan penuh dengan berkah… kabar-kabar gembira tentang impian-impian besarku datang di bulan rahmat-Mu ini…

janganlah hanya bermimpi… buatlah impian yang sebanyak2nya… kemudian berusahalah untuk mewujudkannya…” quotes by : indah wahyuni

–INDAHBEGITUINDAH–

Leave a comment »

MENGGAPAI IMPIAN

dream will come true... soon...

dream will come true... soon...

hari ini aq merasa semakin dekat dengan impian selanjutnya dalam hidup… punya “something real” yang membanggakan diri… ^_^

yaaaa… bisa dikatakan, Alhamdulillah mendengar kabar gembira kemarin pagi… Insyaallaah bila tak ada aral melintang, setelah Idul Fitri ini mulai mempersiapkan semuanya… 🙂

sungguh aq tak pernah mengira… bulan Ramadhan ini sungguh penuh dengan  surprise…

disaat aq benar-benar menyerah dan memasrahkan semua impianku yang aq rasa hampir kandas, ditengah banyaknya cobaan yang menggodok hati, ternyata Allah mengirimkan juja berita gembira… 😀

seperti yang pernah aq tulis dalam catatan sebelumnya, poin ke-4 RENUNGAN TENTANG 4 HAL

hal yang paling sulit dilakuakan : MEWUJUDKAN IMPIAN, kecuali bagi mereka yang mau berusaha dan selalu memohon kepada Sang Pencipta, serta memasrahkan cmua hasil pada-Nya…

makacie Ya Allah… untuk cmua karunia-Mu… sungguh aq slalu percaya… cmua selalu ada waktunya, karena Kau telah mengatur dengan sangat sempurna… seperti mentari yang akan selalu terbit di ufuk timur setelah malam tenggelam…

aq percaya… cmua cita-citaku pasti akan terwujud satu per satu… tepat pada waktunya… rejeki dan berita gembira takkan pernah kita tahu akan datang dari arah mana…  🙂

–INDAHBEGITUINDAH–

Leave a comment »

BIOSKOP AKHIRAT

 

sebenarnya stiap manusia adalah SELEBRITIS…

bukankah setiap hari kita di shooting oleh malaikat ROQIB & ATID mulai dari bangun tidur sampai tidur lagi…

bayangkan…!!!

dokumen film-film akan diputar ulang di BIOSKOP AKHIRAT nanti TANPA SENSOR sedikitpun…

hanya mereka yang berakting sesuai SKENARIO AL-QUR’AN & HADIST yang akan mendapatkan piala SURGA AWARD…

mau piala…???

ayo perbaiki acting kita lewat IMAN & TAQWA…

semoga kita mendapatkan PIALA SURGA AWARD…

amin ya robbal alamin…

by : seorang sahabat di milis

sungguh menyentuh dan penuh makna… mari kita saling mengingatkan… 🙂

Leave a comment »

TANDA AWAL KESHOLEHAN SESEORANG

 

ternyata orang yang sholeh dan sholehah itu memiliki beberapa tanda awal, yaitu :

1. sholat awal waktu

2. kalau mendengar nasihat, segera menerimanya

3. kalau berbicara dan bersikap tampak rendah hati

4. senangnya belajar dengan siapapun

5. dengan sabar menyimak lawan bicara yang awam

6. selalu mengambil hikmah dari semua peristiwa yang dialami dan semua peristiwa yang terjadi

7. semangat kepada kebaikan

8. bicaranya menyenangkan

9. pemaaf

10. kesibukannya asik memperbaiki diri, tidak tertarik membicarakan apalagi mencari aib seseorang

demikian menurut sesuatu yang indah baca…

cmoga kita tergolong kepada yang demikian. selalu berusaha menjadi lebih baik… 🙂

cmoga yang indah tulis ini juga bermanfaat bagi kita semua… amin…

–INDAHBEGITUINDAH–

Comments (2) »

GOLONGAN PENGHUNI SURGA

ada seorang kyai menyampaikan bahwa ada 3 golongan yang dapat menjadi penghuni surga, yaitu :

1. orang yang mengajarkan ilmu agama

2. orang yang memuliakan IBU-nya

3. orang yang sholat pada waktunya

cmoga qta menjadi yand demikian… amin…

luphly babeh menyampaikan bahwa kita hidup ini merupakan suatu perjalanan menuju kehidupan selanjutnya. tentu saja yang namanya perjalanan u/ sampai ke tujuan qta memerlukan sangu (bekal) dan tabungan sehingga bila saatnya tiba nanti qta akan memecah “celengan” itu.

kehidupan inilah tempat qta mencari sangu. tetapi dalam perjalanannya, sebisa mungkin kita harus bisa membawa sangu  sebanyak mungkin.

ada 3 macam sangu yang akan qta bawa nantinya, yaitu :

1. ilmu yang bermanfaat

2. amal ibadah

3. doa anak yang sholeh / sholehah

cmoga qta bza mengumpulkannya sebanyak mungkin… amin…

–INDAHBEGITUINDAH–

Comments (1) »

RENUNGAN TENTANG 4 HAL (sharing with luphly BABEH)

beberapa hal yang membuat aq berfikir lebih banyak dari biasanya…

disaat rasa di dada dan di dalam fikiran ini penuh sesak, hanya 1 orang yang bisa selalu aq andalkan untuk melegakan dan melayangkan semuanya… yaaaaaa… MY LUPHLY BABEH…

ada 4 pertanyaan yang kali ini babeh ajukan…

1 ) APA HAL YANG PALING DEKAT DENGAN KITA…???

—–> jawabannya : KEMATIAN… ya, karena hal itu bisa terjadi pada siapapun, kapanpun tanpa bisa diprediksi penyebabnya

2 ) APA HAL YANG PALING JAUH DENGAN KITA…???

—> jawabannya : MASA LALU… ya, karena bagaimanapun usaha yang dilakukan, takkan mungkin kita dapat kembali ke masa lalu walau hanya  1detik saja. oleh karenafikirkan baik-baik segala macam tindakan. jangan sampai menyesal di kemudian hari

3 ) APA HAL YANG PALING MUDAH DILAKUKAN…???

—> jawabannya : SHOLAT… ya, karena sering tanpa sadar kita nunda-nunda bahkan mengabaikannya. padahal SHOLAT merupakan fondasi dan tiang agama. apa yang bisa dilakukan manusia kalau tidak melakukannya? hanya akan berlaku seperti perahu di tengah samudra tanpa kompas, mengapung hampa dan tak tentu arah. karenanya mulai dari sekarang segeralah lakukan

4 ) APA HAL YANG PALING SULIT UNTUK DILAKUKAN…???

—> jawabannya : MEWUJUDKAN IMPIAN… ya, seringkali kita hanya bermimpi dan menghayal akan hal yang tinggi tanpa melakukan usaha yang sebanding. percayalah, yang demikian itu hanyalah sia-sia. mewujudkan impian itu tidak hanya dengan menunggu jatuh dari langit saja. berusahalah sekuat tenaga, lalu pasrahkan hasilnya pada Yang Maha Kuasa

yaaaaa… segeralah merenung, berfikir dan lakukan apa yang kita bisa. jangan lagi menyia-nyiakan kesempatan yang ada.

karenakita takkan pernah tau kapan ajal datang menjemput dan kita tidaklah bisa kembali memutar waktu u/ memperbaiki kesalahan di masa lampau.

segeralah berbuat banyak hal positif untuk mewujudkan semua impian, harapan dan cita-cita. berusaha dengan sekuat tenaga serta dirikanlah SHOLAT agar kita selalu berada di dalam lindungan-Nya…

jangan lagi menyia-nyiakan waktu… karena setiap kesempatan takkan datang berulang…

makacie ya Babeh… karena selalu bisa memberikan pencerahan dan ketenangan hati… luph u vmuch… :-*

–INDAHBEGITUINDAH–

Leave a comment »